Nakita.id – Gempa susulan terjadi di Kota Sukabumi, Jawa Barat pada hari Kamis, (8/12/2022) pagi hari.
Dalam data yang ditulis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam laman resminya, gempa pertama terjadi pada pukul 07.50 WIB.
Gempa pertama memiliki magnitudo 6,1 dengan kedalaman 104 Kilometer.
Berpusat di 22 Kilometer Tenggara Kota Sukabumi.
Gempa tersebut berlokasi pada 7.11 LS dan 106.99 BT.
“Gempa Mag:6.1, 08-Dec-2022 07:50:57WIB, Lok:7.11LS, 106.99BT (22 km Tenggara KOTA-SUKABUMI-JABAR), Kedlmn:104,” tulis BMKG.
Dalam informasi yang disampaikan dalam media sosial BMG mengatakan bahwa beberapa menit pertama setelah gempa, parameter gempa dapat berubah dan boleh jadi belum akurat kecuali telah dianalisis ulang oleh seismograf.
Kemudian, BMKG melaporkan memperbaharui informasi.
Gempa yang terjadi di Sukabumi dengan magnitudo 5,8 berpusat di 22 Kilometer Tenggara Kota Sukabumi.
Lokasi terjadinya gempa pada 7.11 LS dan 106.99 BT
Gempa ini dirasakan sampai beberapa kota sekitarnya.