Bikin Anak Jadi Penurut, Begini Pola Asuh Orangtua yang Harus Diterapkan di Rumah

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 8 Desember 2022 | 12:21 WIB
Pola asuh yang membuat anak menjadi penurut dan mau mendengarkan orangtua ternyata seperti ini (Nakita.id/Nita Febriani)

Nakita.id - Begini cara agar anak menjadi penurut dan tidak suka membantah, simak selengkapnya di sini.

Moms dan Dads akan mendapati anak akan jadi penurut jika melakukan pola asuh seperti ini.

Moms sudah berkali-kali menasihati Si Kecil, namun ia tak juga mendengarkan dan malah mengabaikan.

Memberikan kedisplinan pada anak memang butuh trik tersendiri, jangan sampai anak malah tersakiti perasaannya.

Namun, di sisi lain Moms barangkali kerap mengeluh dan bertanya-tanya apakah pola asuh dan didikan yang dilakukan ada yang salah.

Ternyata bukan pola asuhnya yang salah, tapi Moms dan Dads kurang tepat dalam memilih pola asuh.

Padahal pola asuh ini sangat penting untuk membuat anak jadi penurut.

Jadi, bagaimana cara agar Si Kecil dapat mendengarkan Moms dan mau menurut? Berikut ini caranya!

Pola Asuh yang Bikin Anak Penurut

Mengutip dari Bright Side, ada beberapa pola asuh yang membuat anak jadi penurut.

Semuanya mudah dilakukan asal Moms dan Dads mau bekerja sama.

Karena hal ini tidak akan bisa sukses jika Moms dan Dads tidak melakukannya secara bersama-sama.

Baca Juga: Mendidik Anak Jadi Mandiri, Orangtua Harus Menerapkan Pola Asuh yang Seperti Ini