Ini 5 Persiapan Agar Lancar Menyusui

By Gisela Niken, Kamis, 7 April 2016 | 22:30 WIB
Ini 5 Persiapan Agar Lancar Menyusui (Gisela Niken)

Tabloid-Nakita.com – Menyusui menjadi sebuah proses yang menakutkan bagi ibu hamil. Banyak kasus yang menunjukkan bahwa ibu yang tidak mengeluarkan ASI. Hal ini pasti tidak diharapkan oleh Mama. Untuk itu, Mama perlu melakukan berbagai persiapan sebagai cara agar lancar menyusui. Persiapan ini juga membutuhkan dukungan dari orang-orang sekitar Mama.Baca juga: Ini langkah menyusui yang benar

1.Bertanya dan berbagiMama perlu melakukan hal ini apalagi untuk ibu baru. Banyak rumah sakit yang sudah menyediakan kelas agar Mama bisa mempelajari bagaimana menyusui yang benar dan cara mengatasinya jika ada masalah. Jika tidak bisa mengikuti kelas, Mama bisa bertanya pada ibu yang sudah mengalami proses menyusui terlebih dahulu. “Berada di tengah-tengah perempuan yang sama akan membuat Mama jadi lebih percaya diri,” ujar Nancy Mohrbacher, seorang konsultan laktasi di Chicago.Baca juga: Ibu menyusui perlu 2 liter air

2.Bicara dengan dokter kandunganKeraguan dalam diri Mama perlu disampaikan kepada ahlinya. Tidak ada salahnya bertanya dan berkonsultasi seputar ketakutan-ketakutan atau kebingungan Mama soal menyusui. Dukungan dokter juga akan membantu Mama untuk tetap memberikan ASI kepada si kecil. Sebuah penelitian pada 2003 menungkapkan bahwa dukungan dokter akan membuat Mama tidak menghentikan ASI pada satu bulan pertama

3.Pilih rumah sakit yang tepatRumah sakit menjadi pihak yang penting dalam kelancaran menyusui. Usahakan mencari rumah sakit yang membantu Mama untuk menyusui. Terkadang sindrom setelah melahirkan seperti baby blues akan menghambat proses menyusui. Dukungan rumah sakit dalam hal ini sangat dibutuhkan.Baca juga: Bayi baru lahir bisa bertahan 3 hari tanpa cairan

4.Gunakan posisi menyusui yang rileksMama bisa memilih posisi menyusui yang membuat Mama jauh lebih santai. Dibandingkan posisi duduk, Mama bisa menyusui dengan posisi setengah berbaring. Posisi setengah berbaring ini bisa dibantu dengan bantal di punggung atau kepala. Posisi ini akan membantu pundak dan punggung Mama jadi jauh lebih santai.

5.Tidak perlu terpaku pada jamIngatlah bahwa bayi bisa bertahan hidup dua hingga tiga hari setelah melahirkan tanpa asupan makanan. Mama tidak perlu terlalu stres dan khawatir jika dalam waktu 12 hingga 24 jam belum mau menyusui. Menjadi lebih tenang dan mengetahui fakta seputar menyusui dapat menjadi cara agar lancar menyusui. Biarkan proses menyusui berjalan dengan alami dan sesuai dengan kebutuhan si kecil. (Niken/Fit Pregnancy)