11 Tipe Kata Kerja dalam Bahasa Inggris, Termasuk Contoh Kalimatnya

By Shannon Leonette, Selasa, 20 Desember 2022 | 16:46 WIB
Berikut materi tentang kata kerja dalam bahasa Inggris. Mulai dari pengertian, ciri-ciri, hingga tipe dan contoh kalimatnya. (Pixabay / 38444328)

Nakita.id - Berikut materi tentang kata kerja dalam bahasa Inggris sekaligus contoh kalimatnya.

Sebagian peserta didik mungkin belum paham apa saja kata kerja dalam bahasa Inggris itu sendiri, termasuk pemakaiannya dalam kehidupan sehari-hari.

Jangan khawatir karena Nakita telah menyusun materi tentang kata kerja dalam bahasa Inggris.

Jadi, jangan sampai materi satu ini terlewat ya.

Pengertian Kata Kerja

Melansir English Academy, kata kerja (verb) adalah bentuk kata kerja yang berfungsi untuk menjelaskan tindakan atau keadaan secara langsung atau tidak langsung, maupun terlihat atau tidak terlihat.

Atau dalam kata lain, verb merupakan kata tindakan untuk menggambarkan sesuatu yang dilakukan oleh subjek.

Fungsinya jelas untuk menceritakan tentang apa yang terjadi pada subjek, sehingga sebuah klausa atau kalimat dapat menghasilkan makna utuh.

Tanpa verb, sebuah pemikiran atau gagasan tentu tidak dapat tersampaikan dengan baik pada lawan bicara.

Jadi, bisa dibilang bahwa penggunaan verb di sini sangatlah penting, baik dalam kemampuan menulis maupun berbicara dalam bahasa Inggris.

Ciri-ciri Kata Kerja

Untuk semakin memudahkan mengingat kosakata apa saja yang termasuk dalam kategori verb, simak ciri-ciri berikut ini.

a. Dapat digabungkan dengan kata 'tidak'

Contohnya:

Baca Juga: Pengertian Transitive Verb dan 3 Contoh Kalimat dalam Bahasa Inggris