Inspirasi Nama Bayi dari Bahasa Sansekerta, Seperti Nama Cucu Jokowi

By Syifa Amalia, Jumat, 23 Desember 2022 | 11:15 WIB
Ide nama bayi dari bahasa Sansekerta yang bermakna indah. (Nakita.id/Karmita)

Nakita.idNama bayi dari bahasa Sansekerta belakangan populer dipilih oleh para orangtua.

Rangkaian nama bayi ini terdengar indah dan sarat akan makna mendalam.

Terlebih lagi, inspirasi memberi nama bayi dengan nuansa bahasa Sansekerta datang dari nama cucu Jokowi.

Moms, mungkin tidak asing lagi dengan Jan Ethes, Sedah Mirah hingga Nahyan? Cucu-cucu Jokowi memang kerap menarik perhatian karena tingkat lucu mereka.

Tetapi selain itu, juga mendapat pujian karena memiliki nama yang indah.

Mereka adalah Jan Ethes Srinarendra, Sedah Mirah Nasution, La Lembah Manah, Panembahan Al Nahyan Nasution, dan terakhir Panembahan Al Saud Nasution.

Jika Moms ingin memiliki nama yang sama unik dan penuh arti sama seperti cucu Jokowi berikut ini adalah beberapa pilihannya.

Nama Bayi dari Bahasa Sansekerta

1. Jan Labda Janitra

Memiliki arti anak yang sangat cerdas dan berderajat tinggi.

2. Ethes Rajendra Sambara

Memiliki arti anak yang cekatan, berparas tampan dan jantan, dan membela kebenaran.

Baca Juga: Rekomendasi Nama Bayi Laki-laki dari Bahasa Prancis Beserta Maknanya