Jelang Perayaan Tahun Baru Diprediksi Hujan Badai, BMKG Beri Bantahan dan Faktanya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 29 Desember 2022 | 13:17 WIB
BRIN ramalkan akhir tahun hujan badai, BMKG beri bantahan (Dok. Nakita/David)

Nakita.id - Belakangan ini, prediksi cuaca ekstrem cukup mengkhawatirkan masyarakat luas.

Pasalnya belum lama ini, Badan Klimatologi Meteorologi dan Geofisika meramalkan adanya cuaca esktrem di akhir tahun 2022 hingga awal tahun 2023.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, dalam konferensi pers daring, Selasa (27/12/2022).

Ia mengatakan bahwa peringatan cuaca ekstrem yang dikeluarkan BMKG kali ini menjadi lanjutan dari informasi yang sudah disampaikan pada Rabu (21/12/2022).

Sebelumnya, BMKG sempat memberikan peringatan hujan intensitas lebat hingga sangat lebat di seluruh wilayah Indonesia selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Selain BMKG, rupanya Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) juga mengeluarkan prediksi yang tak jauh berbeda.

Akan tetapi, BRIN justru mengungkap adanya potensi banjir di wilayah Jabodetabek.

"Potensi banjir besar Jabodetabek. Siapapun anda yang tinggal di Jabodetabek, dan khususnya Tangerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022," tulis Erma di akun Twitter-nya @EYulihastin, dikutip pada Selasa (27/12/2022).

Prediksi tersebut diungkapkan Erma berdasarkan analisa data dari satellite early warning system (Sadewa).

"Maka Banten, dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut. Dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022," imbuh dia.

Akan tetapi, prediksi tersebut justru dibantah oleh BMKG.

Baca Juga: Pikirkan Ulang Rencana Tahun Baru, BMKG Rilis Suhu Ekstrem Hingga Awal Tahun