Daftar Tanaman yang Bisa Mengurangi Kelembapan di Dalam Ruangan

By Amallia Putri, Jumat, 6 Januari 2023 | 17:41 WIB
Tanaman yang bisa digunakan untuk mengurangi kelembapan di dalam ruangan (pexels.com/Daria Shvetsova)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa tanaman yang bisa membantu mengurangi kelembapan di dalam ruangan.

Ruangan yang terlalu lembap cenderung kurang baik untuk keindahan rumah.

Melansir dari Air Things, kelembapan di dalam ruangan yang lebih dari 60 persen bisa menumbuhkan jamur pada dinding.

Tak hanya itu saja, cat dinding dan furnitur pun juga bisa rusak karena hal tersebut.

Selain itu, kelembapan di dalam ruangan yang terlalu tinggi bisa mengganggu kesehatan.

Spora jamur bisa membuat kulit dan saluran pernapasan bisa terinfeksi.

Tak perlu risau, Moms bisa menggunakan beberapa tanaman untuk mengurangi kelembapan.

Ini dia beberapa tanaman yang bisa membuat kelembapan ruangan bisa menurun.

1. English Ivy

Dalam hal mengatasi jamur, english ivy disebut-sebut sebagai salah satu tanaman terbaik.

Kabar baiknya adalah, ini adalah tambahan daun yang cukup murah untuk rumah.

Baca Juga: Benar-benar Ajaib! Tanaman Ini Bisa Hidup Tanpa Sinar Matahari, Cocok Buat Moms yang Mageran Mengurus Taman