5 Cara Menghilangkan Ketombe Pada Anak dengan Bahan Alami dan Medis

By Amallia Putri, Selasa, 10 Januari 2023 | 14:52 WIB
Anak mengalami ketombe, bagaimana mengatasinya? (Nakita/Tyas)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui cara menghilangkan ketombe, baik dengan bahan alami maupun medis.

Tahukah Moms bahwa ketombe tak hanya dialami oleh orang dewasa saja, anak-anak juga bisa mengalaminya.

Barangkali Moms mendapati anak sering menggaruk kepalanya dan muncul serpihan berwarna putih jatuh dari kepalanya.

Benda-benda ini seringkali terlihat saat anak menggunakan pakaian berwarna hitam atau gelap.

Jangan diabaikan, masalah ketombe pada anak ini bisa memengaruhi kegiatannya sehari-hari dan kepercayaan dirinya, lo.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi ketombe, baik dengan bahan yang ada di rumah atau medis.

Yuk, simak satu per satu.

Mengatasi Ketombe Anak dengan Bahan Alami

1. Lemon

Melansir dari Swirlster, Moms bisa menggunakan lemon untuk mengatasi masalah ketombe pada anak.

Apa manfaatnya? Ternyata air perasan lemon mampu untuk menyeimbangkan pH pada kulit kepala.

Tak hanya itu saja, lemon juga mampu untuk mengurangi kelebihan minyak pada kulit kepala.

Untuk menggunakannya, Moms bisa menyampurkan satu hingga dua sendok makan air perasan lemon dengan tiga sendok makan minyak kelapa.

Baca Juga: 8 Kegunaan Baby Oil yang Jarang Orang Ketahui, Tidak Hanya untuk Lembabkan Kulit

Setelah itu, aplikasikan ke seluruh kulit kepala anak dan pijat perlahan. Biarkan selama 10 menit, lalu bilas menggunakan air dan sampo.

Moms bisa menggunakannya sebanyak satu kali setiap minggu.

2. Minyak Kelapa

Moms juga bisa cukup menggunakan minyak kelapa saja dengan mengaplikasikannya selama 20 menit pada kulit kepala.

Akan memberikan hasil yang maksimal juga apabila Moms menggunakan satu sendok makan madu.

Madu dan minyak kelapa mampu untuk mengurangi kulit kepala yang kering dan melembapkannya.

3. Lidah Buaya

Moms bisa memanfaatkan bagian bening dari daun lidah buaya untuk mengatasi ketombe anak.

Cukup aplikasikan ke kulit kepala anak dan biarkan selama kurang lebih satu jam.

Setelah itu, bilas menggunakan air dan sampo seperti biasa.

4. Putih Telur

Selain ketiga bahan rumahan tadi, Moms juga bisa mengaplikasikan putih telur pada kulit kepala anak.

Menyampurkan satu sendok makan air perasan lemon dengan putih telur lalu aplikasikan dan biarkan selama 10 menit.

Setelah itu, bilas menggunakan air dingin.

Baca Juga: 5 Cara Alami Mengatasi Ketombe pada Rambut Anak, dari Putih Telur hingga Soda Kue

Sayangnya cara ini jarang digunakan karena aroma putih telur yang ditinggalkan.

Mengatasi Ketombe Anak Secara Medis

Melansir dari Kid's Health ada beberapa alasan mengapa seorang anak mengalami masalah ketombe di usia belia, di antaranya:

1. Produksi minyak rambut atau sebum yang berlebihan

2. Paparan atau infeksi jamur

3. Perubahan suhu atau kelembapan udara

4. Sampo yang kurang cocok

5. Polusi

6. Stres

Tak jarang juga ketombe pada anak disebabkan karena perubahan hormon yang dialami anak saat beranjak remaja.

Untuk mengatasinya, Moms perlu memeriksakan anak ke dokter sehingga bisa diatasi menggunakan sampo khusus.

Terutama apabila ketombe anak semakin parah, kemerahan atau bahkan sampai membengkak.

Baca Juga: Cara Ampuh Mengatasi Ketombe di Rambut hanya Bermodalkan Garam