Penyebab dan Cara Menghilangkan Bintik Putih di Wajah Bayi

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 15 Januari 2023 | 07:30 WIB
Penyebab dan cara mengatasi bintik putih di wajah bayi (Nakita.id/Karmita)

Nakita.idBintik putih di wajah bayi terkadang membuat Moms khawatir dan cemas.

Bintik putih ini juga disebut sebagai bintik susu atau millia.

Kondisi ini termasuk wajar dan dialami oleh 40%-50% bayi baru lahir.

Selain bayi dan anak-anak, sebenarnya orang dewasa juga bisa mengaami millia.

Kabar baiknya, tidak dibutuhkan perawatan khususu untuk millia.

Faktanya, kondisi ini akan menghilang sendiri seiring dengan berjalannya waktu.

Biasanya, bintik putih di wajah bayi ini akan hilang dalam hitungan minggu.

Lebih jauh, kenali penyebab dan cara menghilangkan bintik putih ini.

Penyebab Bintik Putih di Wajah Bayi

Melansir dari laman Cleveland Clinic, ada beberapa hal yang bisa menyebabkan millia.

Millia sendiri adalah sel kulit mati yang terperangkap di bawah kulit dan menyebabkan bintik putih.

Seperti kita tahu, tubuh secara natural akan menggugurkan sel kulit mati agar sel kulit baru bisa bertumbuh.

Baca Juga: Penyakit Kulit Milia Pada Bayi Bintik Putih di Wajah Si kecil, Apakah Berbahaya?