7 Tanda Melahirkan Kurang dari Seminggu, Salah Satunya Sakit Pinggang dan Kram

By Ruby Rachmadina, Senin, 16 Januari 2023 | 11:30 WIB
7 tanda melahirkan kurang dari seminggu, salah satunya sakit pinggang dan kram. (Freepik.com)

Nakita.id –  Menjelang Hari Perkiraan Lahir (HPL), ada banyak hal yang perlu diperhatikan ibu hamil.

Salah satunya adalah tanda-tanda melahirkan.

Apalagi, jika tanda-tanda ini menunjukkan Moms akan melahirkan kurang dari seminggu.

Dengan mengenali tanda-tanda persalinan dalam waktu dekat, membuat persiapan Moms jadi lebih matang.

Tetapi, tanda-tanda melahirkan kurang dari seminggu bisa berbeda-beda pada setiap ibu hamil.

Moms bisa saja mengalami tanda melahirkan kurang dari seminggu ini.

Tetapi, tak sedikit ibu hamil yang tidak mengalami tanda-tanda apapun.

Berikut ini telah dirangkum 7 tanda melahirkan kurang dari seminggu yang dilansir dari berbagai sumber

7 Tanda Melahirkan Kurang dari Seminggu

1. Mengeluarkan Darah atau Lendir

Tanda melahirkan kurang dari seminggu yang pertama adalah Moms akan mengeluarkan darah atau lendir.

Moms nantinya akan melihat peningkatan lendir yang berwarna merah muda, cokelat, atau sedikit berdarah.

Kondisi ini dikenal dengan istilah 'bloody show' dan penyebabnya adalah pelepasan sumbat lendir yang menghalangi leher rahim selama kehamilan.

Baca Juga: 7 Tanda Melahirkan Anak Pertama yang Harus Moms Tahu!