Nakita.id - Adakah obat diare anak 1 tahun di apotik?
Mungkin sampai saat ini Moms masih belum tahu apa saja obat diare anak 1 tahun di apotik.
Namun jangan khawatir, karena Nakita sudah menyiapkan beberapa rekomendasi obat diare anak 1 tahun di apotik ini.
Pastikan jangan sampai terlewat setelah ini ya, Moms.
7 Rekomendasi Obat Diare Anak 1 Tahun di Apotik
1. Oralit
Moms harus tahu, oralit merupakan cairan rehidrasi oral (CRO) yang dikemas khusus untuk mengatasi diare.
Obat ini mengandung air dan elektrolit, sehingga dapat mengatasi sekaligus mencegah dehidrasi saat diare.
Oralit sendiri dijual mulai dari kisaran Rp834 per sachet-nya, Moms.
2. Zinkid Zinc Sirup
Obat diare anak berikutnya ini dikemas dalam bentuk sirup, dan digunakan bersamaan dengan oralit.
Tiap 5 ml mengandung Zinc Sulfate 27,45 mg, yang setara dengan Zinc 10 mg.
Baca Juga: Cara Mengatasi Diare pada Anak secara Tradisional, Salah Satunya Hanya dengan Teh Hangat Pahit
Obat diare anak 1 tahun ini dijual mulai dari Rp37.800.
3. Lacto-B
Rekomendasi obat apotik anak usia 1 tahun berikutnya ini juga bisa Moms dapatkan di apotik.
Sebagai informasi, Lacto-B merupakan probiotik berbentuk bubuk yang berfungsi untuk membantu mengatasi diare yang disebabkan oleh penggunaan antibiotik.
Juga, untuk mengatasi sembelit dan intoleransi laktosa.
Harga jualnya dimulai dari Rp5.946 saja, Moms.
4. DaryaZinc
Obat diare satu ini berbentuk sirup yang mengandung zinc sulfate monohydrate.
Kandungan ini bermanfaat untuk mengobati diare pada anak, juga membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang selama diare dan mencegah dehidrasi.
Obat ini merupakan terapi pelengkap atau komplementer untuk oralit.
Kisaran harga jualnya dimulai dari Rp34.659.
Baca Juga: Mengobati Diare dengan Daun Sirih Terbukti Efektif, Simak Cara Raciknya di Sini!
5. Guanistrep
Rekomendasi obat apotik anak usia 1 tahun yang tersedia di apotik ini hadir dalam bentuk sirup, untuk mengatasi diare yang tidak diketahui penyebabnya dengan jelas.
Guanistrep sendiri mengandung kaolin dan pektin yang berfungsi mengobati diare, Moms.
Harga jualnya sendiri dimulai dari kisaran Rp5.300.
6. Madu Anak Antariksa
Hadir dalam bentuk madu murni, obat diare anak satu ini dapat melawan organisme enteropathogenic seperti E. coli, Shigella, dan Salmonella, serta dipercaya memiliki manfaat dalam mengatasi diare.
Tak hanya itu, Madu Anak Antariksa juga memiliki kemampuan untuk membentuk jaringan granulasi membuat madu dapat mengurangi frekuensi diare.
Ditambah, sifat prebiotiknya yang dapat melawan bakteri dan kuman penyebab diare pada anak.
Harga jualnya dimulai dari kisaran Rp90.000.
7. Ramolit
Obat diare satu ini juga digunakan sebagai obat rehidrasi oral, Moms.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Obat Diare Terbaik untuk Orang Dewasa Tersedia di Apotek
Tersedia dalam rasa jeruk saja, obat diare anak 1 tahun ini merupakan jenis obat diare yang unik dan berbeda dari yang lainnya.
Seperti kandungannya yang dibuat sedikit berbeda, terutama di jenis pilihan gula dan garamnya.
Meski begitu, secara fungsional obat ini sama manfaatnya.
Yaitu, untuk mengatasi serta mencegah diare pada anak.
Juga, untuk mengganti cairan tubuh yang hilang akibat penyakit diare yang diderita anak.
Kisaran harganya sendiri dimulai dari Rp1.262, Moms.
Itu tadi 7 rekomendasi obat diare anak usia 1 tahun di apotik ya.
Apakah Moms tertarik mencoba salah satu rekomendasinya?
Meski begitu, pastikan Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter terkait jenis obat diare yang tepat.
Sebab, pemberian obat diare yang asal-asalan, termasuk tidak memperhatikan dosisnya, justru dapat memperparah penyakit diare tersebut.
Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Moms.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Tradisional Diare untuk Ibu Hamil, Catat ya Moms!