Nakita.id - Dalam memilih sekolah untuk anak, biaya sekolah menjadi hal yang paling dipertimbangkan.
Moms perlu mempersiapkan biaya guna menunjang kebutuhan belajar Si Kecil.
Kini, sudah banyak sekolah-sekolah yang memberikan kurikulum terbaik.
Beberapa program pendidikan juga mumpuni untuk kemampuan belajar yang berkualitas.
Bogor jadi salah satu kota yang memiliki sekolah dasar favorit.
Berikut ini rincian biaya pendaftaran SD di Bogor yang perlu Moms ketahui.
Rincian Biaya SD di Bogor
1. SDN Cilendek 1
Jl. Brigjend H. Saptadji Hadiprawira No. 25, Cilendek Barat, Kec. Kota Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat 16112
Biaya Pendidikan
Dalam wawancara eksklusif bersama Nakita (8/2/2023) pihak sekolah menyebutkan jika biaya pendidikan TA 2022-2023 gratis.
Siswa tidak dipungut biaya sepeserpun untuk biaya pendaftaran atau uang pangkal.
Begitujuga dengan uang SPP, tidak ada uang yang harus dibayarkan.
SDN Cilendek 1 Kota Bogor merupakan salah satu sekolah negeri yang semua biaya pendidikan di tanggung oleh pemerintah.
Baca Juga: Biaya Sekolah SD Swasta di Depok Tahun Ajaran 2023-2024, Sudah Harus Persiapkan Moms
SD Negeri ini mendapatkan bantuan dari dana BOS.
Sehingga semua kegiatan belajar mengajar difasilitasi oleh pemerintah.
Tidak hanya itu, siswa juga tidak perlu membeli buku paket karena sudah disediakan oleh sekolah.
Untuk biaya seragam ini sesuai dengan komite sekolah atau orangtua wali murid masing-masing.
Bagi putra/putri Moms yang berniat sekolah di SDN Cilendek 1 pastikan sudah berusia 6 tahun.
Dikarenakan ini sekolah negeri, jadi terdapat sistem zonasi.
2. Sekolah Islam Ibnu Hajar Bogor
Jl. Raya Katulampa No. 113 RT01/01 Katulampa, kel. Kota Bogor, Kec. Bogor Timur Jawa Barat 16114
Telepon: 021-837-4544
Biaya pendidikan
Dilansir dari laman Sekolah Islam Ibnu Hajar Bogor berikut biaya yang harus dikeluarkan:
Pendaftaran: Rp700.000, Investasi: Rp13.500.000
Program: Rp2.500.000, UKS: Rp150.000
Seragam: Rp750.000 dan SPP: Rp800.000
Pendaftaran gelombang 2 sudah dibuka sejak Januri hingga Maret 2023.
3. Sekolah Islam Terpadu Anugerah Insani
Jalan Raya Pemda Bojong Depok Baru III Karadenan, Cibinong- Bogor.
Telepon: (0251) 7160243
Biaya Pendidikan
Dilansir dari laman Sekolah Islam Terpadu Anugerah Insani berikun rincian biaya SD yang harus dibayarkan:
Uang pangkal: Gel 1: Rp12.100.000, Gel 2: Rp12.100.000
Fasilitas sekolah/pembelajaran: Gel 1:Rp2.950.000, Gel 2: Rp2.950.000
Seragam: Gel 1: Rp1.100.000, Gel 2: Rp1.100.000
Kegiatan: Gel 1: Rp1.350.000, Gel 2: Rp1.350.000, SPP: Gel 1: Rp600.000, Gel 2: Rp600.000.
Bagi siswa yang melakukan pendaftaran di gelombang 1 mendapatkan diskon + cashback Rp1.500.000, total biaya yang harus dibayarkan senilai Rp18.100.000 dan mendapatkan diskon Rp3.920.00, jadi Moms hanya perlu membayar Rp14.180.000.
Sedangakan pendaftaran di gelombang 2 mendapatkan diskon + cashback Rp1.000.000, total biaya senilai Rp18.100.000 dan diskon senilai Rp2.210.000, total yang harus Moms bayarkan adalah Rp15.890.000, semua rincian biaya tersebut belum termasuk buku paket ya Moms.
Baca Juga: Ini Dia Daftar Biaya Sekolah SD Swasta di Jakarta Timur Tahun 2023