Usia Kehamilan 7 Bulan Tapi Perut Masih Kecil, Ketahui Penyebabnya!

By Shannon Leonette, Jumat, 10 Februari 2023 | 07:00 WIB
Moms bisa cari tahu di sini apa saja penyebab kehamilan 7 bulan tapi perut kecil. Catat sekarang! (Pexels / Rene Alsleben)

Nakita.id - Apakah Moms saat ini sudah mencapai usia kehamilan 7 bulan tapi perut kecil?

Tentu Moms akan merasa sangat panik ketika usia kehamilan 7 bulan tapi perut kecil.

Lantas, apa saja penyebab usia kehamilan 7 bulan tapi perut kecil ini?

Melansir dari Healofy, berikut ini beberapa penyebabnya ya Moms.

Catat sekarang agar tak ada yang terlewat!

5 Penyebab Usia Kehamilan 7 Bulan Tapi Perut Kecil

1. Faktor Tinggi Badan

Jika Moms tinggi dan memiliki perut yang panjang, maka tak dapat dipungkiri bayi punya ruang lebih banyak untuk bertumbuh dan berkembang.

Selain itu, rahim pada Moms yang tinggi biasanya akan tumbuh ke atas daripada mendorong keluar.

Akan tetapi, jika Moms pendek, maka kasus yang terjadi adalah sebaliknya.

2. Baru Pertama Kali Hamil

Moms yang baru mengalami kehamilan untuk pertama kalinya biasanya cenderung memiliki benjolan yang lebih padat.

Hal ini dikarenakan otot perut yang besar belum pernah meregang sebelumnya, Moms.

Biasanya, otot perut akan mengencang, sehingga bayi dapat berada di posisi yang nyaman dan tinggi.

Baca Juga: Penyebab Perut Kecil Padahal Hamil Tua, Ternyata Bukan Hanya Disebabkan Karena Postur Tubuh Saja