Cara Membersihkan Kerak Kloset dengan Bahan Alami, Kinclong Tanpa Noda

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 15 Februari 2023 | 17:30 WIB
Cara membersihkan kloset berkerak (Freepik)

Nakita.id - Begini cara membersihkan kloset berkerak yang ada di kaar mandi.

Cukup pakai salah satu dari 4 bahan alami yang disarankan di bawah ini, maka pekerjaan Moms akan mudah.

Cara membersihkan kloset kamar mandi tidak sesusah yang dikira kok, Moms.

Kalian bisa menggunakan sejumlah langkah ini sebagai cara membersihkan kloset kamar mandi.

Moms pasti menemukan momen pembersih biasa tidak bisa menghilangkan noda di kloset toilet.

Ini karena noda di kloset toilet sudah menumpuk dan mengeras.

Butuh cara jitu untuk menghilangkan noda kloset ini agar toilet kembali bersih.

Cara Membersihkan Kerak Kloset

Kalau noda sudah membandel sampai berkerak, membersihkan kloset sebenarnya susah-susah gampang.

Apalagi kalau Moms tidak menggunakan bantuan seperti bahan yang melunturkan noda dengan cepat.

Makanya inilah bahan-bahan yang bisa mengusir noda bandel pada kloset.

1. Baking soda dan cuka

Pertama, campurkan seperempat cangkir cuka putih dengan seperempat cangkir baking soda dalam mangkuk. Kemudian, aduk hingga menghasilkan pasta berbusa.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kloset Mampet Selain Pakai Soda Api, Yuk Coba!