Ayah Berperan Sama Membentuk Karakter Anak Perempuan dan Laki-laki dengan Cara yang Berbeda

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 16 Februari 2023 | 06:00 WIB
Ayah berperan sama membentuk karakter anak laki-laki dan perempuan (Pexels/Pavel Danilyuk)

Nakita.id - Apa yang bisa ayah lakukan untuk berperan sama mengasuh anak-anak?

Urusan pengasuhan anak tidak hanya diserahkan kepada Moms, tapi juga pada Dads.

Kehadiran ayah sangat penting untuk perkembangan fisik dan emosional anak.

Untuk anak perempuan, ayah menjadi cinta pertama mereka.

Sementara untuk anak laki, ayah adalah idola yang harus diikuti.

Anak-anak yang tumbuh dengan figur ayah yang baik dan ideal akan lebih bahagia.

Sebagai ayah, Dads juga harus tahu bagaimana mengambil peran dalam kehidupan anak.

Peran menjadi ayah baik tidak hanya berlaku ketika anak masih kecil saja.

Tapi ayah juga harus menjalankan tugasnya seumur hidup.

Ayah memainkan peran penting dalam kehidupan anak yang tidak bisa digantikan orang lain.

Peran ini berdampak besar pada kehidupan dan masa depan anak nantinya.

Baca Juga: Berperan Sama dalam Mengasuh Anak Laki-laki, Ini yang Perlu Ditanamkan Dads pada Si Jagoan