Hubungan Intim Saat Hamil Muda Apakah Diperbolehkan? Ini Jawabannya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 20 Februari 2023 | 17:00 WIB
Amankah melakukan hubungan intim saat hamil muda? (Freepik)

Nakita.id - Saat hamil muda, banyak hal yang memang harus diwaspadai.

Salah satunya aktivitas seksual bersama pasangan.

Banyak yang mengimbau untuk tak melakukan hubungan intim saat hamil muda.

Banyak mitos yang mengatakan bahwa berhubungan intim saat hamil muda memicu keguguran.

Benarkah demikian?

Melansir dari Kompas yang mengutip dari buku Tanya Jawab Problem, Mitos & Penyakit Seputar Kehamilan (2012) yang ditulis dr. Purnawan Senoaji, Sp.OG, ternyata berhubungan intim saat hamil muda atau trimester pertama boleh saja dilakukan.

Bahkan, ia mengungkapkan bahwa berhubungan intim aman saja dilakukan di trimester berapapun.

Kehamilan tidak akan terganggu karena hubungan intim, kecuali memang ada masalah pada kehamilan yang telah dibuktikan melalui pemeriksaan.

Memang pada umumnya yang dikhawatirkan dalam hubungan intim saat trimester pertama adalah keguguran.

Akan tetapi 70-80 persen ancaman keguguran dilaporkan berasal dari kelainan pada janin atau kelainan saat pembentukan janin, kelainan kromosom, dan kelainan genetik.

Sedangkan sisanya karena adanya kelainan di rahim, seperti adanya myoma dan kista.

Baca Juga: Begini Loh Posisi Hubungan Intim yang Dianjurkan Agar Cepat Hamil