Anak Tidak Mau Sikat Gigi? Moms Bisa Membiasakannya dengan 4 Cara Menyenangkan Ini

By Syifa Amalia, Sabtu, 25 Februari 2023 | 16:58 WIB
Tips mudah yang dilakukan orangtua supaya anak mau sikat gigi. (Freepik)

Nakita.id – Orangtua seringkali kehabisan ide supaya Si Kecil mau sikat gigi setiap hari.

Padahal menerapkan kebersihan mulut dan gigi perlu dibiasakan sejak dini.

Namun seringkali Moms harus berkompromi cukup lama karena anak tidak mau melakukan kebiasaan sehat ini.

Apabila anak tidak dibiasakan sikat gigik sejak kecil, maka akan lebih besar mengembangkan adanya plak gigi dan bakteri penyebab kerusakan.

Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah memilih sikat dan pasta gigi yang tepat.

Moms dapat menggunakan sikat gigi jari silikon atau sikat gigi konvensional berbulu halus untuk balita.

Kemudian dapat menggunakan pasta gigi fluoride membantu melindungi gigi susu anak.

Untuk balita hingga usia tiga tahun dapat menggunakan pasta gigi seukuran butiran beras.

Sementara tiga hingga enam tahun, harus menggunakan tidak lebih dari pasta gigi berfluoride seukuran kacang polong.

Selain itu, ajarkan untuk menggunakan gerakan melinggar pada gigi untuk membersihkannya.

Tips Membuat Anak Mau Sikat Gigi Setiap Hari

Jika Moms masih kesulitan mendorong anak sikat gigi, maka bisa mencoba beberapa tips berikut ini.

Baca Juga: Tips Ajarkan Anak Sikat Gigi, Lakukan di Rumah Yuk Moms!