3 Kreasi Resep MPASI Bayi 7 Bulan yang Simple dan Bergizi Tak Perlu Banyak Bahan

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 6 Maret 2023 | 11:52 WIB
Resep MPASI untuk bayi 7 bulan. Salah satunya, bubur gurih ayam potong. (Freepik)

Nakita.id - Berikut 3 kreasi resep MPASI bayi 7 bulan yang mudah dibuat.

Memikirkan resep MPASI kerap kali membuat para Moms bingung dan kehabisan ide.

Pasalnya, membuat MPASI tentu saja tidak boleh sembarangan Moms.

Selain rasanya yang harus enak. Resep MPASI yang dibuat juga harus bergizi dan disesuaikan dengan usia sang buah hati.

Kali ini, Nakita akan memberikan rekomendasi resep MPASI untuk bayi 7 bulan.

Resep MPASI Untuk Bayi 7 Bulan

Melansir dari Sajiansedap, berikut resep yang mudah unduk dibuat di rumah, Moms:

1. Bubur Susu Apel

Bahan-bahan

- 30 gram tepung beras halus.

- 10 gram susu formula bubuk.

- 150 gram daging buah apel (tanpa kulit dan biji), parut halus.

- 120 ml air.

Cara Membuatnya

- Campur semua bahan di dalam sebuah panci. Aduk rata.

Baca Juga: 5 Resep MPASI 6 Bulan Menu Bubur, Mudah dan Disukai Si Kecil