Terbukti Berhasil, Simpan 5 Jenis Tanaman Ini di Rumah untuk Mengusir Tikus Jauh-jauh

By Shannon Leonette, Selasa, 7 Maret 2023 | 13:53 WIB
Moms bisa tanam beberapa jenis tanaman ini di rumah untuk mengusir tikus jauh-jauh. (Pexels / Alexas Fotos)

Nakita.id - Bagaimana cara mengusir tikus yang ada di rumah?

Sebagai salah satu hewan pembawa penyakit, Moms perlu segera mengusir tikus dari rumah.

Tak perlu menggunakan racun tikus ataupun perangkapnya, salah satu cara mengusir tikus bisa dilakukan dengan menanam tanaman.

Selain menghiasi pekarangan rumah, tentunya tanaman-tanaman ini sangat dibenci oleh tikus.

Sehingga, tikus tak berani mendekat ke rumah kesayangan kita.

Melansir Hunker via Kompas, berikut ini jenis tanaman yang mampu mengusir tikus.

5 Tanaman untuk Mengusir Tikus di Rumah

1. Peppermint

Jenis tanaman yang pertama jatuh pada peppermint dengan aroma yang menyegarkan sekaligus menenangkan.

Moms harus tahu, tanaman ini ternyata sangat dibenci oleh tikus.

Selain menanamnya, Moms juga bisa membuatnya menjadi bahan semprotan.

Caranya, potong beberapa daun mint dan tambahkan ke dalam air mendidih.

Setelah itu, saring larutan ke dalam botol semprot dan semprotkan ke area yang biasa didatangi tikus.

Baca Juga: Satu Cara Ampuh Mengusir Tikus adalah Pakai Daun Pandan, Memang Bisa?