Nakita.id - Moms, jangan sekali-kali memberikan MPASI dini untuk Si Kecil.
Pasalnya, memberikan MPASI dini bisa berdampak negatif untuk tumbuh kembangnya.
Sayangnya, tak banyak Moms yang tahu beberapa dampak dari pemberian MPASI dini ini.
Lantas, apa saja dampak MPASI dini diberikan?
Melansir Baby Gooroo, berikut ini beberapa dampak yang perlu Moms perhatikan.
Dampak dari MPASI Dini yang Perlu Diperhatikan
Usia ideal mengenalkan MPASI adalah 6 bulan, Moms.
Memperkenalkannya sebelum 6 bulan dapat meningkatkan risiko bayi tersedak.
Juga, menyebabkan bayi minum ASI lebih sedikit dari yang diperlukan.
Tak hanya itu. Memperkenalkannya lebih dari 6 bulan juga dapat meningkatkan risiko alergi pada anak.
Khususnya, alergi makanan dalam jumlah lebih banyak.
Maka dari itu, pastikan pemberian MPASI pada Si Kecil harus tepat waktu ya.
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI Bahan Dasar Daging Ayam, Bergizi Tinggi dan Disukai Si Kecil