Nakita.id - Penting bagi ayah berperan sama dalam pendidikan anak.
Memang sudah kewajiban orangtua memberikan pendidikan yang baik untuk anak.
Pendidikan itu bisa didapat dari secara formal maupun informal.
Sekolah formal biasanya berupa dari jenjang SD sampai perguruan tinggi.
Sementara pendidikan informal seperti kelompok bermain, pendidikan agama, les, dan sebagainya.
Selain memberikan anak fasilitas pendidikan, Dads juga perlu terlibat di dalamnya.
Melansir Nordanglia Education, berikut ulasannya.
Pentingnya ayah terlibat dalam pendidikan anak
1. Hasil akademik yang lebih baik
Anak-anak yang ayah dan ibunya terlibat dalam pendidikannya maka cenderung memiliki nilai akademik yang lebih baik.
Hasil ujian dan akademiknya memuaskan.
Semakin banyak orangtua terlibat, semakin banyak manfaat yang akan dirasakan anak.
Sebuah penelitian tentang orangtua yang terlibat secara langsung dalam pendidikan anak menunjukkan bahwa anak-anaknya cenderung lebih baik dalam membaca dan perhitungan.
Baca Juga: Berperan Sama dalam Menyiapkan Sarapan Pagi untuk Anak, Berikut Sederet Manfaatnya