Rincian Biaya Kuliah di Kampus UMN, Cek Selengkapnya di Sini

By Syifa Amalia, Senin, 10 April 2023 | 14:22 WIB
Rincian biaya kuliah di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada masing-masing jurusan. (Freepik)

Nakita.id – Bagi siswa yang ingin mendaftar di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) perlu mencari tahu berapa biaya kuliah yang harus dipersiapkan.

UMN merupakan perguruan tinggi swasta yang berada di daerah Serpong, Tangerang.

Kampus ini bisa menjadi alternatif untuk calon mahasiswa yang tertarik di bidang teknologi dan informasi.

Mereka memiliki 4 fakultas dan 13 program studi yang ditawarkan. Masing-masing program studi memiliki biaya pendidikan yang berbeda-beda.

Untuk mengetahui lebih lengkap, berikut ini adalah rincian biaya kuliah di UMN.

Rincian Biaya Kuliah di UMN

a. Uang Pangkal

Salah satu komponen biaya kuliah di UMN adalah uang pangkal.

Grade uang pangkal kuliah di UMN ditentukan berdasarkan hasil tes reguler masing-masing calon mahasiswa baru.  Sedangkan untuk biaya masuk berdasarkan uang pangkal dan uang kuliah semester 1, tidak ada biaya tambahan akademis lainnya.

Biaya kuliah di UMN berdasarkan uang pangkal dan biaya per semester di UMN bisa berubah sesuai perubahan tahun akademik.

1. Informatika :Grade A: Rp 29 juta, Grade B: Rp 31,5 juta, Grade C: Rp 34 juta

2. Sistem Informasi : Grade A: Rp 29 juta, Grade B: Rp 31,5 juta, Grade C: Rp 34 juta

3. Teknik Fisika : Grade A: Rp 28 juta, Grade B: Rp 30,5 juta, Grade C: Rp 33 juta

Baca Juga: Selamat Lulus SNBP 2023! Berikut Rincian Biaya Kuliah di UI, UGM, UNPAD, dan UB