Meninjau Suasana Terminal Kalideres yang Sudah Ramai Pemudik, Diperkirakan Capai 6 Ribu Orang

By Shannon Leonette, Rabu, 19 April 2023 | 11:28 WIB
Arus mudik Lebaran 2023 berlangsung pada 17 April 2023 - 23 April 2023. Nakita memantau bagaimana suasana arus mudik di Terminal Kalideres pada Selasa kemarin (18/4/2023). (Nakita.id/Shannon)

Selain posko-posko tersebut, ada pula fasilitas hiburan musik yang tersebar di beberapa titik ruang tunggu penumpang.

Salah satu fasilitas hiburan musik di Terminal Kalideres.

Sebagai informasi, baik posko maupun fasilitas ini tersedia di Terminal Kalideres sejak H-7 hingga H+7 lebaran nanti.

Tips Mudik Lebaran dengan Bus

Para pemudik Terminal Kalideres yang menunggu waktu keberangkatan armada busnya. Berikut beberapa tips mudik dengan bus anti mabuk.

Apabila Moms dan Dads akan berangkat mudik dengan bus, berikut beberapa tips yang bisa dicoba agar tidak mabuk selama perjalanan.

1. Pastikan Sudah Istirahat Cukup

Pertama, pastikan Moms dan Dads sudah cukup tidur sebelum memulai perjalanan mudik.

Tujuannya agar badan tetap segar selama perjalanan.

Juga, untuk mengurangi gejala mual dan pusing saat naik bus.

2. Jangan Lewatkan Sahur

Selanjutnya, pastikan juga Moms dan Dads tidak melewatkan makan sahur selama bulan puasa.

Hal ini penting, karena makan sahur merupakan waktu yang tepat untuk mengisi energi orang yang berpuasa.

Tujuannya adalah agar Moms dan Dads tetap bugar sepanjang harinya hingga waktu berbuka nanti.

Baca Juga: Yuk Dads Berperan Sama Bantu Moms Packing untuk Mudik Lebaran, Ini 13 Barang Anak yang Wajib Dibawa