Ini Dia Bahaya Tersembunyi di Balik AC Bocor yang Mungkin Moms Abaikan

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 11 Mei 2023 | 18:30 WIB
Bahaya AC bocor (Dok. Nakita)

Nakita.id - AC (Air Conditioner) adalah perangkat pendingin ruangan yang sangat penting di daerah tropis seperti Indonesia.

Namun, terdapat bahaya tersembunyi yang mungkin terjadi pada AC Moms ketika bocor.

AC bocor bisa menjadi ancaman serius bagi kesehatan Moms dan keluarga Moms.

Kondisi ini bisa menyebabkan berbagai macam risiko dan penyakit.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui bahaya dan risiko AC bocor agar dapat mengambil tindakan pencegahan yang tepat.

Salah satu bahaya utama dari AC bocor adalah kelembaban berlebih.

Ketika AC bocor, air akan mengalir ke lantai dan meresap ke dalam dinding dan perabotan di sekitarnya.

Jika tidak segera ditangani, kondisi ini bisa memicu pertumbuhan jamur dan bakteri di rumah Moms.

Jamur dan bakteri ini dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius seperti asma, alergi, dan infeksi saluran pernapasan.

Selain itu, AC bocor juga dapat menyebabkan kerusakan pada struktur rumah Moms.

Air yang meresap ke dalam dinding dapat merusak cat, kertas dinding, dan bahkan kayu.

Baca Juga: Bisa Boros Kalau Nyala Terus, Ini Tips Menghemat Daya Listrik AC Kamar