Simak Cara Membersihkan Noda Kopi di Baju Putih Pakai Bahan Murah Meriah

By Kirana Riyantika, Rabu, 7 Juni 2023 | 14:00 WIB
Tips membersihkan noda kopi di baju putih (Freepik/jcomp)

Nakita.id - Memiliki baju putih maka harus siap membaca kebersihannya.

Sebab, ada sedikit noda saja bisa tampak mudah dilihat.

Terlebih jika baju terkena noda membandel.

Seperti noda kopi, tinta, saus tomat, minyak, dan sebagainya.

Jika pakaian sudah terlanjur kena noda, Moms sebaiknya segera membersihkannya dengan langkah yang tepat.

Ternyata, ada bahan murah meriah yang efektif membersihkan noda membandel pada baju putih.

Sehingga, Moms tak perlu merogoh kocek yang dalam lagi untuk membayar jasa laundry.

Melansir Instyle, berikut cara membersihkan noda kopi serta jenis noda lainnya pada baju putih dengan bahan murah meriah.

Membersihkan Baju Putih

1. Noda kopi, teh, dan jus buah

Siapkan 1 sdm cuka putih dan 1 sdt sabun.

Campurkan kedua bahan dalam ember lalu tambahkan air secukupnya.

Masukkan pakaian bernoda pada larutan itu dan rendam selama 30 menit.

 Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda di Baju Putih, dengan Bahan Sederhana Ini Bisa Moms Coba!