Cara Membersihkan Kacamata yang Buram karena Gesekan, Dijamin Seperti Baru Lagi

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 20 Juni 2023 | 10:15 WIB

Nakita.id - Tak bisa dihindari, kacamata yang digunakan terus-menerus pasti akan buram.

Bisa karena gesekan bulu mata atau gesekan lainnya saat disimpan atau diletakkan.

Ketika semakin buram, tentu pandangan Moms akan terganggu.

Sayangnya, membeli kacamata tentu tidak bisa mendadak karena harganya yang tidak murah.

Oleh sebab itu, Moms bisa melakukan tips atau cara membersihkan kacamata yang buram seperti ini.

Mengutip dari Sajian Sedap, perlu diketahui dulu jika kondisi buram karena gesekannya sangat berat, Moms disarankan mengganti.

Hal ini selain mengganggu pandangan juga dapat menyebabkan sakit atau masalah mata.

Namun jika buramnya masih ringan, Moms bisa membersihkannya di rumah.

Siapkan dulu bahan-bahan di bawah ini:

- pasta gigi atau baking soda

- lap khusus kacamata

Baca Juga: Tips Membersihkan Kacamata dengan Mudah, Dijamin Bersih dan Bebas Goresan

Jika Moms ingin membersihkan menggunakan pasta gigi, pilih pasta gigi yang bukan berbahan gel.