Panduan Ayah Berperan Sama Mengatasi Demam Anak, Hal yang Dianjurkan dan Dilarang

By Kirana Riyantika, Selasa, 4 Juli 2023 | 17:00 WIB
Ayah berperan sama mengatasi demam (Freepik)

Nakita.id - Bagi Dads yang memiliki anak usia balita, tentu pernah menghadapi kondisi anak ketika sedang demam.

Sebenarnya, demam merupakan bentuk sistem kekebalan tubuh melawan infeksi.

Namun, Dads harus tahu cara berperan sama menghadapi demam yang tepat.

Sebelum membahas lebih jauh, Dads harus tahu tanda-tanda demam pada anak, dianatranya:

- Suhu badan di atas 38 derajat celcius dan tubuh terasa hangat ketika disentuh

- Pipi dan wajah memerah

- Menggigil dan keringat dingin

- Mata berkaca-kaca

Melansir Parents, berikut anjuran dan larangan bagi orangtua ketika mengatasi demam anak.

Hal yang Harus Dilakukan untuk Mengatasi Demam Anak

1. Jaga anak agar tetap terhidrasi

Saat anak demam tinggi dan terus menerus mengeluarkan keringat, bisa menyebabkan anak rentan dehidrasi.

Pastikan Dads selalu membuat anak terhidrasi.

 Baca Juga: Ayah Berperan Sama Mengasuh Anak dalam Cara yang Sehat