Jangan Sampai Terlambat Ketahui Gangguan Mental pada Anak dan Remaja, Begini Penanganannya yang Tepat

By Shannon Leonette, Senin, 17 Juli 2023 | 16:15 WIB
Dalam rangka sambut Hari Anak Nasional, Moms dan Dads bisa cari tahu di sini bagaimana cara mengenal anak dan remaja dengan gangguan mental termasuk penanganannya yang tepat. (Nakita.id)

Nakita.id - Hari Anak Nasional diperingati setiap tanggal 23 Juli.

Hari Anak Nasional merupakan ajang mengingat kembali harapan bangsa terhadap anak di masa depan, yakni generasi yang sehat, hebat, dan cerdas.

Maka dari itu, jangan heran kalau Hari Anak Nasional diperingati sebagai bentuk kepedulian seluruh masyarakat Indonesia atas keamanan, kesejahteraan, serta kebahagiaan kehidupan anak.

Dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional, tahun ini Nakita mengangkat topik tentang menjaga kesehatan mental anak dan remaja.

Sama halnya dengan fisik, mental orang termasuk pada anak dan remaja juga bisa terganggu.

Lantas, bagaimana cara mengenali dan solusi penanganannya? Moms dan Dads bisa simak penjelasan menurut psikolog anak dalam artikel berikut.

Cara Mengenal Anak dan Remaja dengan Gangguan Mental

Anindya Dewi Paramita, M.Psi selalu mengajak orangtua untuk melihat kondisi anak sesuai usianya.

"Misalnya, anak umur 9 tahun. Anak 9 tahun itu semestinya sudah bisa apa, belum bisa apa, secara teori dia lagi di tahap apa," sebut psikolog yang akrab disapa Mita dalam wawancara eksklusif bersama Nakita, Jumat (14/7/2023).

"Nah, dibandingin saja kalau misalnya saya ada diskusi sama orangtua. Biasanya kita akan melihat ke sana (perkembangan sesuai usia anak)," lanjut Mita.

Mita bahkan menambahkan, ada beberapa hal yang orangtua juga bisa evaluasi secara mandiri secara sederhana.

"Misalnya, apakah anak ini menunjukkan perilaku yang cukup berbeda dibandingkan teman-teman seusianya," sebutnya.

Baca Juga: Kenapa Menjaga Kesehatan Mental Anak dan Remaja Sangat Penting? Ternyata Ini Dampaknya Terhadap Pertumbuhan