Jangan Panik, Ini Cara Menghidupkan Token Listrik yang Mati dengan Mudah

By Kirana Riyantika, Jumat, 28 Juli 2023 | 17:00 WIB
Cara menghidupkan token listrik mati (Freepik)

Nakita.id - Listrik prabayar atau token listrik adalah salah satu cara yang efisien dan mudah untuk mengelola pemakaian listrik.

Namun, terkadang kita menghadapi situasi ketika token listrik habis dan listrik di rumah menjadi mati.

Artikel ini akan memberikan panduan langkah demi langkah tentang cara menghidupkan token listrik yang mati dengan cepat dan mudah.

Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya.

Cara Menghidupkan Token Listrik yang Mati

1. Menyalakan MCB

Jika listrik mati, coba cek MCB.

Periksa apakah MCB turun, kemudian nyalakan kembali.

Apabila setelah nyala MCB mati lagi, maka kemungkinan beban listrik di rumah terlalu tinggi.

Coba Moms matikan dan cabut kabel beberapa peralatan elektronik untuk mengurangi penggunaan listrik.

2. Cek layar kWh meter

Coba periksa pada layar kWh meter, apakah meteran listrik rusak atau tidak.

Tanda meteran listrik rusak yaitu hanya indikator yang menyala sedangkan layar mati.

Normalnya, saat mati listrik semua lampu pada indikator dan layar kWh meter akan mati.

Baca Juga: Sering Ditanyakan Pelanggan Pemula, Simak Perbedaan Mati Lampu dan Token Habis