Bisakah BPJS Meng-cover Persalinan ERACS di Rumah Sakit? Catat juga Persyaratannya

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 21 Agustus 2023 | 11:26 WIB
BPJS mengcover persalinan ERACS di rumah sakit (Nakita.id/Adel)

Nakita.id - Banyak yang masih belum tahu mengenai informasi BPJS mengcover persalinan ERACS di rumah sakit.

Ya, BPJS kesehatan yang biasa Moms gunakan untuk berobat dan melahirkan secara gratis itu juga mengcover persalinan caesar dengan metode ERACS.

Tapi, apakah Moms bisa langsung memintanya ke dokter kandungan yang ada di rumah sakit?

Simak selengkapnya di sini.

BPJS Mengcover Persalinan ERACS di Rumah Sakit

Selama ini pasti banyak yang belum tahu kalau persalinan dengan metode sesar ERACS bisa dicover BPJS Kesehatan di rumah sakit.

Tapi tidak semuanya, ya, Moms.

Ada beberapa prosedur yang harus dilakukan untuk caesar ERACS menggunakan BPJS Kesehatan.

Pertama, Moms harus memiliki indikasi melahirkan caesar untuk menggunakan metode ERACS.

Hanya saja, tidak semua rumah sakit menyediakan persalinan ERACS.

Itu sebabnya, ERACS hanya bisa dilakukan di sejumlah rumah sakit.

Itu pun Moms tidak bisa datang ke rumah sakit dan meminta persalinan ERACS.

Baca Juga: Bisa Buat Moms Pulih Lebih Cepat, Sebenarnya Apa Perbedaan Metode ERACS dan Caesar Biasa dalam Persalinan Melalui Operasi