Berperan Sama Memandikan Bayi Baru Lahir, Ini 3 Hal yang Perlu Dads Ketahui Sebelum Membantu Moms

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 21 Agustus 2023 | 10:27 WIB
#BerperanSama memandikan bayi yang baru lahir (Freepik.com)

Nakita.idMengurus bayi yang baru lahir memang bukan hal yang mudah.

Apalagi, jika Si Kecil merupakan anak pertama untuk Moms dan Dads.

Salah satu hal yang kerap menjadi perhatian adalah saat memandikan bayi.

Ya, meski kelihatannya sederhana, nyatanya memandikan bayi baru lahir cukup sulit, lo.

Maka dari itu, Dads sebagai suami sebaiknya #BerperanSama membantu Moms memandikan Si Kecil.

Tapi, supaya bayi tetap aman dan nyaman ketika dimandikan, Dads perlu mengetahui beberapa hal berikut ini.

Yuk, disimak!

Kapan sebaiknya bayi baru lahir mandi pertama kali?

Melansir dari What to Expect, sebenarnya tidak ada waktu pasti bayi yang baru lahir mandi.

Semua tergantung Moms dan Dads sebagai orangtua.

Namun, sebaiknya hindari memandikan bayi baru lahir tepat setelah menyusui atau saat ia terlalu lelah.

Bayi cenderung lebih waspada di pagi hari, yang menarik bagi beberapa orang, meskipun yang lain mungkin memulainya di sore hari sebagai bagian dari aktivitas malamnya.

berBaca Juga: Bukan Cuma Bikin Istri Bahagia, Ini Sederet Manfaat yang Bakal Didapat Ketika Suami Berperan Sama Membantu Melakukan Pekerjaan Rumah