Simak Cara Mengaktifkan Shopee Paylater, Begini Persyaratannya

By Shannon Leonette, Kamis, 31 Agustus 2023 | 17:33 WIB
Jangan sampai Moms lewatkan informasi terkait cara mengaktifkan Shopee Paylater untuk berbelanja di aplikasi keranjang oranye ini. Cari tahu juga apa saja persyaratannya berikut ini. (Nakita.id/Ruby)

Nakita.id - Bagaimana cara mengaktifkan Shopee Paylater?

Seperti yang sudah Moms ketahui, Shopee menyediakan fitur Shopee Paylater yang memudahkan penggunanya untuk membeli produk di aplikasi keranjang oranye ini tapi membayarnya di bulan berikutnya.

Pengguna Shopee Paylater dapat menyicil pembayaran produk yang dibelinya sebanyak 3 kali, 6 kali, atau bahkan 12 kali.

Selain itu, pengguna juga dapat memilih jadwal pembayaran sesuai keadaan, sehingga perlu dipilih dengan cermat karena tidak bisa diubah kembali.

Cara Mengaktifkan Shopee Paylater

Persyaratan

Perlu diketahui, fitur Shopee Paylater ini hanya ada untuk pengguna setia Shopee saja, Moms.

Berikut diantaranya seperti dilansir dari Kompas:

- Akun Shopee sudah terdaftar dan terverifikasi

- Akun sudah terdaftar minimal 3 (tiga) bulan

- Sering digunakan untuk bertransaksi

Apabila Moms memenuhi ketiga kriteria diatas, siapkan KTP untuk proses pendaftaran.

Penting diingat, satu KTP hanya bisa digunakan untuk satu akun Shopee Paylater.

Baca Juga: Trik Jitu Menaikkan Limit Shopee PayLater, Ini 3 Cara yang Bisa Dicoba