Waspada Bagi yang Berkegiatan di Luar, BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem pada Kamis 7 September 2023

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 7 September 2023 | 09:28 WIB
BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada Kamis 7 September 2023 (Freepik.com)

Nakita.id - Inilah prediksi cuaca ekstrem dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pada Kamis (7/9/2023).

Mengutip bmkg.go.id, Sumatera secara umum cerah berawan, namun Aceh berpotensi hujan sedang, Sumatera Utara berpotensi hujan lebat.

Jawa secara umum cerah berawan.

Bali, NTB, NTT secara umum cerah berawan.

Kalimantan secara umum hujan ringan, namun Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara berpotensi hujan sedang.

Sulawesi secara umum cerah berawan, namun Gorontalo berpotensi hujan sedang, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara berpotensi hujan lebat.

Maluku dan Papua, secara umum hujan ringan, namun Papua Barat, Maluku berpotensi hujan sedang, Papua, Maluku Utara berpotensi hujan lebat.

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:

- Aceh

- Sumatera Utara

- Kalimantan Barat

Baca Juga: BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem Rabu 6 September 2023 Indonesia Diprediksi Mengalami Hujan hingga Angin Kencang, Mana Saja?