26 Ide Nama Bayi Perempuan Islami Lahir di Bulan Oktober Lengkap dengan Arti

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 27 September 2023 | 18:00 WIB
Inspirasi nama bayi perempuan Islami lahir bulan Oktober dan artinya (Freepik.com/valeria_aksakova)

Nakita.id – Tak terasa bulan Oktober sebentar lagi akan tiba.

Jika Moms diperkirakan akan melahirkan di bulan Oktober, maka sebaiknya sudah menyiapkan nama untuk bayi.

Dengan begitu, ketika Si Kecil lahir, Moms dan Dads tidak perlu lagi repot berdiskusi menentukan nama bayi.

Nah, untuk memudahkan Moms dan Dads, Nakita punya beberapa rekomendasi nama bayi perempuan yang lahir bulan Oktober, lo.

Kali ini, rekomendasi dikhususkan untuk Moms dan Dads yang menginginkan nama bayi perempuan yang bernuansa Islami.

Yuk, simak rekomendasinya berikut ini!

Nama bayi perempuan Islami lahir di bulan Oktober lengkap dengan arti

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa pilihan nama bayi perempuan Islami lahir di bulan Oktober beserta artinya.

1. Aiza Hilwa Salsabila Aiza: Hadiah dari Allah Hilwa: Manis atau mata dan mulut yang indah Salsabila: Mata air Surga

2. Asqia Nayla Nuri Asqia: Pemurnian, perkembangan, perbaikan Nayla: Sukses dan berprestasi Nuri: Cahayaku, apiku, dunia

3. Bainun Ghaysah Ephnan Bainun: Tanda yang jelas, bukti yang jelas Ghaysah: Hujan yang membawa berkah Ephnan: Tumbuh, maju, ranting pohon yang tumbuh sempurna

4. Dunia Fadia Guzelim Dunia: Kehidupan duniawi Fadia: Penolong, orang yang mengobarkan dirinya untuk membantu orang lain Guzelim: Cantik, kesayangan

Baca Juga: 12 Ide Nama Bayi Perempuan yang Bermakna Cinta, Lengkap dengan Nama Panjang