Dijamin Jadi Awet, Begini Cara Membersihkan Sapu Ijuk yang Kotor dan Tips Perawatannya yang Tepat

By Shannon Leonette, Selasa, 3 Oktober 2023 | 20:30 WIB
Moms bisa cek langkah-langkah berikut mengenai cara membersihkan sapu ijuk yang kotor agar tetap awet dan bisa digunakan dalam waktu lama. (Freepik.com/topntp26)

Nakita.id - Bagaimana cara membersihkan sapu ijuk yang kotor?

Sapu ijuk adalah salah satu alat rumah tangga yang wajib dimiliki di rumah, yakni untuk membersihkan rumah.

Meski begitu, ternyata tak sedikit orang yang masih salah merawat sapu ijuk ini. Termasuk, cara membersihkannya.

Moms harus tahu, sapu ijuk merupakan jenis sapu yang mudah sekali rontok.

Sehingga, perawatan yang tepat sangatlah penting agar usia ketahanan sapu ijuk dapat bertahan lama.

Cara Membersihkan Sapu Ijuk yang Kotor

Salah satu tips perawatan sapu ijuk dapat dilihat dari bagaimana cara membersihkannya, Moms.

Melansir Sajian Sedap, berikut ini langkah-langkah pembersihan yang perlu Moms ikuti.

1. Segera Bersihkan Setelah Digunakan

Agar tetap awet, sapu harus segera dibersihkan setiap selesai penggunaan.

Moms cukup bersihkan helaian rambut atau kotoran yang menyangkut di bulu sapu.

2. Bersihkan dengan Air Deterjen

Untuk tahapan ini wajib Moms lakukan setidaknya 1-2 bulan sekali.

Yakni, dengan merendam sapu ke dalam larutan deterjen dan air hangat.

Baca Juga: Tolong Jangan Dibiarkan karena Bisa Jadi Sarang Bakteri, Begini Cara Membersihkan Sapu Agar Bebas dari Debu