Panduan Cara Mengaktifkan SPinjam untuk Merchant Shopee, Terlengkap 2023

By Shannon Leonette, Jumat, 24 November 2023 | 19:00 WIB
Moms bisa cek di sini informasi lengkap mengenai cara mengaktifkan SPinjam untuk Merchant Shopee. Jangan sampai terlewat, ya. (Freepik.com/lifeforstock)

Nakita.id - Bagaimana cara mengaktifkan SPinjam untuk Merchant? Cek selengkapnya di sini!

SPinjam untuk Merchant adalah produk layanan pinjaman tunai tanpa agunan yang disediakan Shopee untuk merchant Shopee terpilih.

Untuk mengaktifkan SPinjam untuk Merchant, bisa ikuti langkah berikut seperti disadur dari laman resmi Pusat Bantuan Shopee.

Langkah-langkah Mengaktifkan SPinjam untuk Merchant

1. Pastikan aplikasi Shopee Partner sudah diunduh.

2. Pada halaman utama, pilih SPinjam untuk Merchant.

3. Pilih Aktifkan Sekarang.

4. Masukkan Kode Verifikasi (OTP) yang dikirimkan melalui WhatsApp, dan jangan berikan Kode Verifikasi (OTP) kepada siapa pun termasuk tim Shopee atau SPinjam untuk Merchant.

5. Pilih Lanjutkan.

6. Ini NIK KTP untuk memverifikasi.

7. Lengkapi informasi tambahan yang tersedia.

8. Jika informasi sudah diisi semua dan sesuai, pilih Konfirmasi.

Baca Juga: Terpilih untuk Ajukan SPinjam untuk Penjual? Begini Persyaratannya