Cara Memperbaiki Karet Pintu Mesin Cuci yang Robek, Bisa Coba Berbagai Cara Ini Loh

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 21 November 2023 | 13:00 WIB
Cara memperbaiki karet pintu mesin cuci yang rusak (Freepik)

Nakita.id - Bagaimana cara memperbaiki karet pintu mesin cuci yang robek? Ini langkahnya!

Mesin cuci adalah salah satu perangkat rumah tangga yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari.

Pintu mesin cuci dilengkapi dengan karet yang berfungsi sebagai segel untuk mencegah air keluar selama proses pencucian.

Namun, terkadang, karet pintu mesin cuci dapat mengalami kerusakan, seperti robek, yang dapat menyebabkan kebocoran air.

Nah, melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah cara memperbaiki karet mesin cuci yang robek.

Yuk simak!

Cara Memperbaiki Karet Pintu Mesin Cuci yang Robek

1. Pemeriksaan Awal

Langkah pertama sebelum memperbaiki karet pintu mesin cuci adalah melakukan pemeriksaan awal.

Periksa seberapa parah robekan karet tersebut. Apakah hanya robek kecil atau sudah cukup besar?

Pemeriksaan ini akan membantu Moms dan Dads menentukan apakah perbaikan dapat dilakukan sendiri atau apakah diperlukan bantuan profesional.

2. Persiapkan Peralatan dan Bahan

Baca Juga: Tips Memilih Deterjen yang Tepat untuk Mesin Cuci, Supaya Pakaian Bersih Maksimal dan Mesin Awet