Nakita.id - Dieng merupakan salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi masyarakat ketika musim liburan.
Bagi Moms dan Dads yang mendambakan suasana pedesaan dengan pemandangan yang indah dan udara yang sejuk, maka Dieng bisa jadi jawabannya.
Dataran tinggi Dieng tepatnya berlokasi di wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
Mengajak keluarga ke tempat wisata Dieng bisa jadi pengalaman yang tak terlupakan.
Sebab, ada banyak tempat menarik yang bisa dikunjungi di Dieng.
Sebelum berlibur ke Dieng, Moms perlu tahu dulu berapa biaya masuk tempat wisata Dieng.
Sebab, biaya masuk ke tempat wisatanya berbeda-beda.
Melansir berbagai sumber, berikut ulasan mengenai biaya masuk wisata Dieng.
Biaya Masuk Wisata Dieng untuk Pengunjung Domestik
1. Candi Arjuna: Rp15.000
2. Telaga Warna: Rp22.500
3. Sunrise Cikunir: Rp10.000