Lipstik Purbasari dan Adult Coloring Book Paling Diburu Wanita di "Olshop"

By Dini, Jumat, 26 Februari 2016 | 04:00 WIB
Lipstik Purbasari dan Adult Coloring Book Paling Diburu Wanita di (Dini)

Tabloid-Nakita.com - Belanja online sudah menjadi kebiasaan baru kaum wanita. Apalagi untuk Mama yang sehari-hari banyak beraktivitas dengan smartphone atau komputer. Asal senggang, pasti langsung iseng ingin browsing di online shop (olshop).

Dan ternyata, bukan hanya produk fashion lo, yang sering dicari kaum wanita. Mau tahu apa saja yang menjadi produk paling diburu wanita di olshop sepanjang bulan Februari ini? Berikut tujuh produk terlaris menurut Elevenia:Adult Coloring BookSaat stres, Mama tak perlu mencari tempat untuk meditasi atau mem-booking hotel di Bali untuk liburan dulu. Coba ikut tren mewarnai saja. Karena adult coloring book termasuk barang paling dicari kaum perempuan di olshop. Di luar dugaan, mewarnai ternyata memang asyik lo, Mam. Semakin ruwet gambarnya, semakin menantang. Melihat warna-warni yang cerah itu juga menyenangkan. Apalagi jika bisa membuat komposisi warna yang unik. Dengan harga buku hanya Rp 45.500, Mama dapat bonus mengurangi stres.Naraya Oat ChocoCemilan saja bisa ngetren ya, Mam. Kalau belum mencoba, sepertinya akan dianggap ketinggalan zaman. Tetapi, cemilan yang terbuat dari gandum dengan cokelat putih ini memang enak. Mama maupun si kecil pasti suka. Selain mengandung serat, oat choco juga diperkaya dengan vitamin E, vitamin B, zink, dan kalium. Harga diskonnya Rp 28.300 (dari Rp 31.000). Jangan heran kalau stoknya paling cepat habis.  Beras Topi KokiBuat Papa, pakai beras apa saja tak masalah, yang penting kenyang. Tapi buat Mama, pilihan beras itu benar-benar penting. Nah, Beras Topi Koki Sentra Ramos ini termasuk barang paling diburu di olshop. Beras kemasan 10 kilogram yang dibanderol Rp 227.000, bisa Mama dapatkan dengan harga Rp 189.900. Dengan event voucher, harganya malah jadi Rp 176.700. Awas, jangan kalap ya, Mam!Handuk Terry PalmerPaling sebal kan, dengan handuk yang tidak bisa menyerap air? Kulit jadi terasa basah terus. Namun handuk Terry Palmer yang terbuat dari katun 100% ini bisa menyerap cairan secara total. Bahannya lembut, pilihan warna dan ukurannya juga beragam. Harganya dari Rp 125.000 per lembar menjadi Rp 74.500. Lumayan, kan?Lipstick PurbasariLipstik buatan lokal ini sekarang jadi favorit para beauty blogger. Soalnya, pilihan warnanya beragam (ada 24 warna) dengan tipikal matte yang tidak membuat kulit wajah terkesan mengilap. Teksturnya lembut di bibir dan tidak menggumpal. Tak heran, kaum perempuan mengandalkan lipstik ini untuk menghadiri berbagai acara. Mama bisa mendapatkannya di Elevenia dengan diskon, dari Rp 35.200 menjadi Rp 32.800. Tidak heran lipstik Purbasari jadi barang yang sering diburu di olshop.Dry ShampooRambut sudah terasa lepek, tapi Mama tak sempat keramas sebelum ke kantor? Dry shampoo jadi solusi kilat untuk Mama. Untuk memakainya, kocok botolnya, lalu semprotkan pada rambut Mama yang belum dikeramas. Pijat sebentar, sambil memberi kesempatan sampo kering ini terserap rambut. Setelah itu, sisir rambut Mama. Ada 8 varian wangi yang bisa Mama pilih, dengan harga Rp 61.200 (dari Rp 100.000).Voucher PLNCoba bayangkan jika Mama sedang di kantor, lalu asisten rumah tangga di rumah tiba-tiba menelepon untuk memberitahu bahwa pulsa listrik sudah sekarat. Pasti panik, kan? Menunggu sampai waktunya pulang kantor untuk membeli pulsa listrik di minimarket rasanya terlalu lama. Untung ada olshop. Malahan, kategori voucher menjadi salah satu kategori paling laris di Elevenia. Salah satu produknya yakni, Voucher PLN, bahkan bisa didapatkan hanya dengan harga Rp 194.000 dari Rp 212.500. Mama tinggal menunggu si Mbak mengabarkan bahwa pulsa sudah bertambah. Itu dia barang-barang yang paling diburu wanita di olshop Elevenia. Jika Mama sulit meluangkan waktu untuk berbelanja di hari-hari kerja, belanja di olshop akan cukup membantu.

(Dini)