Biaya Tes Bakat dan Minat Mahal? Lengkap dengan Rekomendasi Lokasi Tes

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 31 Januari 2024 | 15:30 WIB
Biaya tes bakat dan minat (Freepik)

Nakita.id - Rincian biaya tes bakat dan minat ada di sini lengkap dengan rekomendasi lokasinya.

Apakah biaya tes bakat dan minat mahal? Simak selengkapnya di sini.

Tes bakat dan minat adalah alat yang dapat membantu individu mengenali potensi dan minat khusus yang dimilikinya.

Dalam menghadapi berbagai pilihan karier dan pendidikan, tes bakat dan minat membantu seseorang menentukan arah yang sesuai dengan kecenderungan alamiah mereka.

Namun, seperti halnya banyak hal dalam kehidupan, tes ini bukanlah layanan gratis.

Berikut rincian biaya tes bakat dan minat.

Biaya Tes Bakat dan Minat

1. Tes Bakat Indonesia

Pada tes minat dan bakat ini akan dilakukan secara individual oleh psikolog anak profesional.

Nantinya anak-anak akan diajak menyelesaikan tugas yang dilakukan selama 2 jam dalam bentuk interview, aktivitas belajar (menggunakan media balok, puzzle, kartu bergambar), dan kegiatan bergambar dan bercerita.

Alamat: Testing Centre Jakarta Barat, APL Tower (MESO Virtual Office, 19th floor) - Connected to Mall Central Park, Jl. Letjen S. Parman, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat

Telp: 08161940131, +0t81280009909

Kisaran biaya: Rp150.000 (tes online)

Baca Juga: Sidik Jari Bisa Menunjukkan Potensi Bawaan Si Kecil. Cek Yuk