Nakita.id - Dalam upaya menciptakan keluarga sehat anak berprestasi, Moms perlu tahu indikator keluarga sehat.
Kementerian Kesehatan mengeluarkan 12 indikator keluarga sehat.
Keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat.
Jika derajat kesehatan keluarga baik, maka baik juga derajat kesehatan masyarakatnya.
Melansir laman resmi Kemenkes, berikut daftar indikator keluarga sehat menurut Kemenkes.
Indikator Keluarga Sehat Menurut Kemenkes
1. Keluarga mengikuti KB
Program KB (Keluarga Berencana) bertujuan supaya keluarga bisa memberikan ASI yang cukup kepada anak dan memberikan pola asuh optimal demi menciptakan keluarga sehat anak berpestasi.
Adanya program KB juga membantu menurunkan risiko kematian ibu dan bayi serta mencegah kehamilan yang tidak direncanakan.
2. Ibu bersalin di fasilitas kesehatan
Ibu yang bersalin di fasilitas kesehatan bisa mendapatkan pelayanan yang aman dan minim risiko komplikasi kehamilan.
Fasilitas kesehatan dengan para tenaga medis bisa memeriksa serta emrawat ibu dan bayi supaya kesehatan dan keselamatannya terjamin.
3. Bayi mendapat imunisasi dasar lengkap
Imunisasi merupakan upaya mencegah penyakit berbahaya dan menular yang rentan dialami anak.
Moms bisa mendapatkan imunisasi dasar lengkap di berbagai fasilitas kesehatan seperti Posyandu, Puskesmas, Klinik, Rumah Sakit, dan sebagainya.
Baca Juga: Keluarga Sehat Anak Berprestasi, Ketahui Ciri-ciri Janin Sehat dan Normal