Perlengkapan Ibu Menyusui yang Harus Dimiliki, Jangan Sampai Terlewat ya Moms

By Kirana Riyantika, Jumat, 2 Februari 2024 | 10:30 WIB
Perlengkapan ibu menyusui (Freepik)

Nakita.id - Bagi Moms yang tengah mengandung atau sudah melahirkan, bisa mencari informasi seputar perlengkapan ibu menyusui.

Sebaiknya, perlengkapan ibu menyusui disiapkan sejak jauh-jauh hari.

Pasalnya, perlengkapan-perlengkapan tersebut bisa membantu kelancaran para Moms yang sedang menyusui bayi.

Kali ini, akan dibahas mengenai berbagai perlengkapan ibu menyusui yang harus dimiliki para Moms.

Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya.

Perlengkapan Ibu Menyusui

1. Bra menyusui

Bra menyusui memiliki perbedaan dengan bra biasa, yaitu pada bagian cup.

Bagian cup bra menyusui bisa dilepas-pasang dengan mudah.

Ini memudahkan Moms dalam proses menyusui supaya tidak perlu melepas bra secara keseluruhan.

2. Baju menyusui

Baju menyusui kini semakin bervariasi.

Ada yang bukaan depan dengan kancing atau resleting, ada juga yang bukaan kanan kiri.

Menggunakan baju menyusui memudahkan Moms dalam menyusui bayi.

 Baca Juga: ASI Berkualitas Apakah Tinggi Lemak? Simak Ulasannya