Nakita.id - Ibu menyusui harus memperhatikan asupan kebutuhan nutrisi harian.
Tak hanya untuk kesehatan Moms, asupan nutrisi juga bisa mendukung kesehatan bayi.
Ibu menyusui harus mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang.
Namun, untuk beberapa kondisi ibu menyusui memerlukan tambahan nutrisi dari suplemen.
Salah satu suplemen untuk ibu menyusui yang banyak dinikmati adalah dari merk Blackmores.
Produk Blackmores yang bisa dijadikan tambahan suplemen untuk ibu menyusui yaitu varian Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold.
Moms mungkin bertanya-tanya, emmangnya apa saja manfaat blackmores untuk ibu menyusui?
Melansir laman resmi Blackmores, produk Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold kaya akan asam folat.
Selain itu, Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold juga mengandung 17 nutri esensial.
Nutrisi-nutrisi penting tersebut baik untuk perkembangan janin.
Produk ini juga mendukung perkembangan otak janin karena kaya akan DHA.
Baca Juga: Jangan Memaksakan Diri, Ini 4 Tanda Ibu Menyusui Harus Membatalkan Puasa