Panduan Lengkap Cara Memasang Kabel Ground Mesin Cuci yang Benar

By Shannon Leonette, Sabtu, 4 Mei 2024 | 21:00 WIB
Cek di sini untuk panduan lengkap terkait cara memasang kabel ground mesin cuci yang benar, agar tetap bekerja optimal dan aman digunakan. (Freepik.com)

Nakita.id - Mesin cuci adalah salah satu peralatan elektronik yang sangat penting untuk pekerjaan rumah tangga.

Agar pengoperasiannya tetap optimal, maka mesin cuci perlu dilakukan pemeliharaan secara rutin.

Meski begitu, seperti perangkat elektronik lainnya, mesin cuci pun perlu instalasi yang tepat untuk memastikan keamanan penggunaan.

Salah satunya adalah dengan memasang kabel ground yang benar.

Perlu diketahui, kabel ground berfungsi sebagai jalur perlindungan darurat yang mengalirkan arus listrik berlebih ke tanah jika terjadi gangguan pada sistem listrik.

Ini sangat penting untuk mencegah bahaya kejutan listrik atau bahkan kebakaran akibat konsleting (hubungan arus pendek).

Lantas, bagaimana caranya? Yuk, ikuti panduan di bawah ini!

Panduan Cara Memasang Kabel Ground Mesin Cuci yang Benar

1. Pilih Lokasi yang Tepat

Pertama, tentukan lokasi atau area rumah yang tepat untuk mesin cuci.

Pastikan ada akses yang mudah ke sumber listrik dan saluran air.

2. Matikan Listrik

Sebelum mulai, pastikan listrik ke area ditempatkannya mesin cuci sudah benar-benar dimatikan.

Ini dapat dilakukan dengan mematikan saklar utama, atau mematikan pemutus sirkuit yang sesuai di kotak sirkuit.

Baca Juga: Rekomendasi Mesin Cuci Khusus Mencuci Hijab Harga Murah Rp 2 Juta-an