Demi Keluarga Sehat Anak Berprestasi, Moms Harus Lakukan Pemulihan Setelah Lelah Melahirkan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 2 Mei 2024 | 15:30 WIB
Cara pemulihan mengatasi kelelahan setelah melahirkan ()

Nakita.id - Melahirkan adalah pengalaman yang luar biasa, tetapi juga bisa sangat melelahkan bagi tubuh Moms.

Ada baiknya jika kondisi tersebut dipulihkan, demi mencapai Keluarga Sehat Anak Berprestasi.

Proses pemulihan setelah melahirkan memerlukan waktu dan perhatian yang cukup untuk memastikan kesehatan dan kesejahteraan Moms serta si Kecil.

Artikel ini akan membahas beberapa langkah penting untuk membantu Moms mengatasi kelelahan setelah melahirkan dengan bijaksana, mengutip dari berbagai sumber.

Mengatasi Kelelahan Setelah Melahirkan

1. Istirahat yang Cukup

Istirahat yang cukup sangat penting dalam proses pemulihan setelah melahirkan.

Meskipun mungkin sulit untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dengan bayi yang baru lahir, tetapi cobalah untuk memanfaatkan waktu tidur sebaik mungkin.

Mintalah bantuan pasangan atau anggota keluarga untuk membantu merawat bayi sehingga Moms bisa mendapatkan istirahat yang cukup.

2. Nutrisi yang Seimbang

Makanan bergizi dan seimbang memiliki peran penting dalam pemulihan setelah melahirkan.

Pastikan Moms mengonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi, seperti buah-buahan, sayuran, protein, dan karbohidrat kompleks. Minumlah air putih yang cukup untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi.

3. Jangan Menunda untuk Meminta Bantuan

Jangan ragu untuk meminta bantuan jika Moms merasa terlalu lelah atau kewalahan.

Keluarga dan teman-teman sering kali bersedia membantu, baik itu dengan merawat bayi, menyiapkan makanan, atau membantu dengan pekerjaan rumah tangga.

Baca Juga: 6 Cara Mengetahui Masa Nifas Telah Selesai, Moms Bisa Cek Kondisi Ini