Cara Membersihkan Kuku dengan Garam Dapur, Hasilnya Menakjubkan Seperti Habis Menicure

By Shannon Leonette, Selasa, 21 Mei 2024 | 19:00 WIB
Moms harus tahu, cara membersihkan kuku ternyata bisa dengan memanfaatkan garam dapur. Begini langkah-langkahnya. (Freepik.com)

Nakita.id - Menjaga kebersihan kuku adalah hal penting dari perawatan diri.

Selain untuk memperindah penampilan, menjaga kebersihan kuku juga penting untuk mencegah masalah kesehatan yang akan timbul.

Termasuk salah satunya adalah muncul infeksi pada kuku.

Mungkin Moms berpikir bahwa menjaga kebersihan kuku adalah hal yang sulit.

Namun pada kenyataannya tidak, karena sudah ada cara alami dan efektif yang bisa Moms lakukan.

Salah satunya menggunakan bahan dapur yang mudah ditemukan di pasaran dengan harga murah, yakni garam dapur.

Moms harus tahu, garam dapur bersifat sebagai abrasif ringan untuk membantu mengangkat kotoran dan sel-sel kulit mati dari permukaan kuku.

Selain itu, bahan alami ini juga memiliki sifat antiseptik yang dapat mencegah tumbuhnya infeksi bakteri dan jamur pada kuku.

Sehingga, membantu memperkuat kuku agar tidak mudah rapuh dan patah.

Lantas, bagaimana cara membersihkan kuku dengan garam dapur?

Moms bisa ikuti langkah-langkahnya di sini.

Baca Juga: Kenali Apa Saja Penyebab Kuku Pecah-pecah, Beserta Cara Mengatasinya