Berapa Biaya Rontgen Tulang? Ini Tips untuk Menghemat Pengeluarannya

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 4 Juni 2024 | 10:00 WIB
Biaya rontgen tulang dan cara menghematnya (Freepik)

Nakita.id - Biaya rontgen tulang kerap menjadi pertanyaan bagi Moms atau keluarga yang membutuhkan layanan kesehatan ini.

Rontgen tulang adalah salah satu prosedur diagnostik medis yang umum dilakukan untuk mengevaluasi kondisi tulang dan sendi.

Prosedur ini menggunakan sinar X untuk menghasilkan gambar tulang, yang membantu dokter dalam mendiagnosis fraktur, infeksi, dan berbagai kondisi medis lainnya.

Salah satu yang kerap menjadi pertanyaan adalah biaya rontgen tulang.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah informasi mengenai biaya rontgen tulang yang harus diketahui.

Yuk simak!

Biaya Rontgen Tulang

Biaya rontgen tulang dipengaruh oleh beberapa hal, seperti:

- lokasi geografis

- jenis fasilitas kesehatan

- layanan yang dilakukan

- bagian tubuh yang dirontgen

Baca Juga: Biaya Lasik Mata di Rumah Sakit, Siapa Bilang Operasinya Mahal?