Nakita.id - Ketahui biaya pasang sumur bor, benarkah mahal?
Banyak rumah tangga atau kantor menggunakan sumur bor sebagai sumber air mereka.
Bukan tanpa alasan, sumur bor memiliki berbagai keunggulan.
Seperti air selalu bersih hingga melimpah.
Pembuatan sumur bor adalah proses teknis untuk mendapatkan akses air tanah melalui pengeboran.
Pertama, lokasi yang tepat ditentukan berdasarkan geologi dan kebutuhan air.
Lalu, mesin bor khusus digunakan untuk mengebor ke dalam tanah hingga mencapai lapisan air yang cukup.
Setelah mencapai target, sumur dilapisi dengan pipa atau casing untuk menjaga kestabilan.
Pompa air ditempatkan untuk mengeluarkan air dari sumur.
Sumur bor umumnya lebih efisien dan bersih dibandingkan sumur gali tradisional.
Proses ini memerlukan keahlian teknis dan peralatan khusus untuk memastikan pasokan air yang aman dan berkelanjutan.
Biaya Pasang Sumur Bor
Baca Juga: Kisaran Biaya Membuat Sumur Bor, Benarkah Bisa Capai Belasan Juta?
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah kisaran pembuatan sumur bor yang harus diketahui. Yuk simak!
1. Biaya sumur bor per meter
- 4 inch : Rp150.000 per meter
- 5 inch : Rp300.000 per meter
- 6 inch : Rp500.000 per meter
2. Kedalaman sumur
- 20 meter : Rp2 juta
- 30 meter : Rp3 juta
- 40 meter : Rp4 juta
- 50 meter : Rp5 juta
- 60 meter : Rp6 juta
Baca Juga: Cara Membuat Sumur Resapan dengan Mudah di Rumah, Begini Langkah-langkahnya
Menghitung Biaya Pasang Sumur Bor
Biaya sumur bor mungkin berbeda-beda di setiap daerah.
Namun biaya kisarannya adalah Rp150.000-Rp300.000 setiap meternya.
Jadi biaya ini tinggal dikalikan dengan kedalaman yang diinginan.
Kedalam pembuatan sumur bor adalah 50 meter, jadi jumlahnya tinggal dilakukan.
Sebut saja biaya per meter adalah Rp200.000.
Jika kedalaman sumur bor adalah 50 meter, maka biayanya tinggal dikalikan.
Yakni Rp200.000 x 50: Rp10.000.000
Biaya ini bisa lebih besar karena dipengaruhi faktor:
- lokasi pengeboran
- kedalaman
- peralatan yang digunakan