Cara Melatih Fokus pada Anak, Mudahkan Proses Belajar Si Kecil

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 21 Juli 2024 | 12:00 WIB
Cara melatif fokus anak dalam belajar (Freepik)

Nakita.id - Melatih fokus pada anak bisa menjadi tantangan untuk orang tua.

Memiliki anak yang mampu fokus dengan baik adalah impian setiap orang tua.

Fokus yang baik sangat penting dalam proses belajar karena dapat membantu anak memahami dan mengingat informasi dengan lebih baik.

Namun, mengembangkan kemampuan fokus pada anak tidak selalu mudah.

Anak-anak sering kali memiliki rentang perhatian yang pendek dan mudah teralihkan.

Berikut adalah beberapa cara yang efektif untuk melatih fokus pada anak sehingga proses belajar si kecil menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

Cara Melatih Fokus Anak

1. Pahami Rentang Perhatian Anak

Setiap anak memiliki rentang perhatian yang berbeda-beda, tergantung pada usia dan kepribadian mereka.

Sebagai orang tua, penting untuk memahami bahwa anak-anak prasekolah biasanya hanya bisa fokus selama 5-10 menit pada satu tugas, sementara anak-anak usia sekolah bisa fokus lebih lama, sekitar 15-20 menit.

Memahami rentang perhatian anak Moms akan membantu Moms mengatur ekspektasi dan merencanakan aktivitas belajar yang sesuai.

2. Ciptakan Lingkungan Belajar yang Kondusif

Lingkungan belajar yang tenang dan bebas dari gangguan sangat penting untuk membantu anak fokus. Beberapa tips untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif antara lain:

- Pilih Tempat yang Tenang: Pastikan anak belajar di tempat yang tenang, jauh dari kebisingan dan gangguan seperti televisi atau permainan.

Baca Juga: Cara Melatih Fokus Anak Hiperaktif, Salah Satunya Gunakan Metode Belajar Interaktif