PAUD Generasi Maju Taman Pintar Yogyakarta, Dukung Anak Lebih Aktif dan Semakin Percaya Diri

By Poetri Hanzani, Senin, 26 Agustus 2024 | 14:08 WIB
PAUD Generasi Maju Taman Pintar Yogyakarta. (Dok. SGM)

Nakita.id - Berkunjung ke PAUD Generasi Maju Taman Pintar Yogyakarta bisa menjadi pengalaman yang menarik.

Tidak hanya sebagai sarana bermain dan belajar, namun juga mendukung pengembangan kecerdasan, pengetahuan, dan motorik anak.

PAUD Generasi Maju Taman Pintar Yogyakarta, terdiri dari dua PAUD yaitu PAUD Timur dan PAUD Barat.

PT. Sarihusada Generasi Mahardhika dan Taman Pintar Yogyakarta sejak tahun 2006 membangun kedua PAUD ini sebagai sarana untuk bermain dan belajar bagi anak-anak pengunjung Taman Pintar.

Tentunya melalui penyediaan alat permainan serta informasi yang sesuai dengan anak-anak usia PAUD.

PAUD Timur dirancang untuk merangsang kemampuan motorik anak, sementara PAUD Barat lebih mengutamakan pada pengembangan kognitif anak.

Nah, ada beberapa fasilitas yang ada di PAUD Timur diantaranya:

1. Ruang Resepsionis: Menyediakan visual mengenai gizi yang seimbang.

2. Ruang Ragam Istiadat: Dilengkapi dengan visual rumah adat, pahlawan nasional dan makanan khas daerah.

3. Ruang Playground atau Aktivitas Fisik: Dilengkapi ragam permainan dan lagu “Isi Piringku” serta visual “Ayo Minum Air”.

4. Ruang Robotik: Ruangan ini didesain dengan tujuan untuk mengenalkan teknologi dan sains.

Baca Juga: Cara Terbaik Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Anak, Pastikan Nutrisi, Stimulasi, dan Pola Asuhnya Tepat